Sabtu, 31 Mei 2014

Google StreetView Segera Hadir di Indonesia


Jakarta - (Berita SuaraMedia) -  Hari ini Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Indonesia mengumumkan kerjasamanya dengan Google untuk program Google Maps.
Seperti dikutip dari TechInAsiaKementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Indonesia sudah meresmikan kerjasama dengan Google untuk layanan Street View untuk Google Maps, meski belum ada pernyataan resmi jalur mana saja yang bakal dilalui mobil tersebut.




"Kami percaya bahwa teknologi perpetaan tersebut bakal membawa banyak manfaat; turis bisa mengecek hotel dan membuat rencana perjalanan yang tepat dan pas," ujar Mari Elka Pangestu, Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Indonesia.
Sementara Andrew McGlinchey, Product Manager of Google, mengatakan bahwa tampilan gambar Google Streetview bakal hadir dalam waktu beberapa bulan ke depan.
McGlinchey juga mengatakan bahwa Google nantinya juga akan meminta bantuan dari masyarakat Indonesia tentunya.
Pengumuman tersebut dilakukan di acara Indonesian Creative Products Week yang berlangsung di Jakarta, 21-25 November 2012
Baca selengkapnya » 0 komentar

Robovie, Robot Untuk Membantu Anda Yang Doyan Belanja


KYOTO (Berita SuaraMedia) - Bagi sebagian orang, khususnya para wanita, berbelanja adalah hal yang sangat menyenangkan.
Apalagi kalau sedang berburu diskon di pusat perbelanjaan, rasanya ingin turut serta memborong barang-barang yang dijajakan di sana.
Tapi tentu aktivitas tersebut akan menjadi membosankan kalau Anda berbelanja sendirian tanpa ada yang menemani. Butuh teman belanja yang siap menemani Anda memilih-milih apa yang ingin Anda belanjakan?
Tampaknya Robot Robovie siap melakukannya dengan senang hati untuk Anda. Robot ini memang bukan prototipe awal melainkan sudah prototipe kedua yang kini sedang dikembangkan di Advanced Telecommunications Research Institute International (ATR) di Jepang.
Untuk sementara robot ini akan bekerja sebagai asisten belanja Anda di supermarket Apita-Seikadai di Kyoto hingga Maret 2013 mendatang.
Robovie II. dibuat untuk mempermudah lansia ketika belanja. Tugas Robovie II adalah membawakan daftar belanja dan mengikuti pelanggan ke seluru toko. Ia juga bisa digunakan untuk membawakan barang-barang belanjaan.




Seperti diberitakan japantoday, percobaan itu ditujukan untuk mengumpulkan data untuk menyediakan penunjang mata pencaharian bagi para manula dengan menggunakan robot dan teknologi jaringan

Robot tersebut bisa bergerak mengelilingi pusat perbelanjaan selama pemiliknya berbelanja, pada suatu percobaan di Kyoto.Robovie-II juga bisa memberi salam kepada para pengunjung di pintu masuk pusat perbelanjaan dan mengikuti mereka menyusuri rak-rak barang sambil membawakan keranjang belanja dan mengingatkan mereka tentang daftar barang yang hendak dibeli, dimana para pengunjung pusat perbelanjaan sebelumnya bisa memasukkan daftar tersebut melalui perangkat khusus yang disediakan.

Robot ini dapat secara nirkabel menerima list barang-barang yang ingin Anda belanjakan. Selain itu robot humanoid ini akan membawakan keranjang belanja serta mampu membuat rekomendasi terhadap barang-barang yang saat ini kiranya Anda butuhkan untuk dibelanjakan.
Pada tahap percobaannya, robot ini terlihat sedang melayani wanita berumur 67 tahun berkeliling pusat perbelanjaan sembari membawakan keranjang belanjanya. Robovie mengatakan kepada wanita lansia tersebut bahwa buah yang ada di keranjang belanja yang dibawanya saat itu terlihat sangat lezat, si wanita pun menyetujuinya. Selanjutnya robot tersebut menyarankan wanita tersebut untuk membeli daun salada.
Robot Robovie besutan ATR kini sedang dikembangkan dalam beberapa mesin yang berbeda. Sebagian kini sudah digunakan sebagai monitor untuk mendeteksi kerumunan orang-orang yang tersesat, sementara sebagian lagi dijual bentuk miniaturnya.(ar/bt/kg/jp) www.suaramedia.com
Baca selengkapnya » 0 komentar

Jumat, 23 Mei 2014

Tahun 2014, Prosesor Murah MediaTek Belum akan Hadir untuk Smartphone Windows Phone

mediatek prosesor
    
  Pada tahun ini, nampaknya jangan berharap bakal bisa memperoleh smartphone Windows Phone dengan prosesor multi core dan harga yang murah. Hal ini karena dukungan platform mobile milik Microsoft tersebut terhadap jenis prosesor yang ada masih terbatas. Ditambah lagi, menurut laporan dari Digitimes, MediaTek yang dikenal sebagai produsen chip prosesor mobile murah belum menunjukkan minatnya untuk terjun ke pasar Windows Phone.
   Dalam laporan tersebut, Digitimes mengatakan kalau pada saat ini MediaTek masih terus memfokuskan diri dalam segmen Android. Terlebih mereka ingin mengerjakan chip prosesor dengan kemampuan konektivitas 4G pada produk octa core maupun quad core miliknya.
   Saat ini, jumlah tenaga R&D MediaTek sebanyak 1000 orang pun lebih difokuskan pada pengembangan hal tersebut. Ditambah lagi, perusahaan yang berbasis di Taiwan ini juga kabarnya akan meluncurkan prosesor 64-bit pertamanya pada kuartal ketiga tahun ini.
     Di sisi lain, hal yang berbeda dilakukan oleh Qualcomm. Perusahaan asal Amerika itu pun baru saja memunculkan desain referensi smartphone Windows Phone miliknya. Dan kalau rencana berjalan lancar, smartphone pertama yang dibangun berdasarkan desain referensi tersebut akan hadir pada kuartal kedua tahun ini.
Baca selengkapnya » 0 komentar

Situs Lelang eBay Jadi Target Serangan Cyber, Sarankan Para Penggunanya untuk Melakukan Penggantian Password



   eBay baru saja mengirimkan notifikasi kepada seluruh pengguna layanannya untuk segera melakukan penggantian password. Langkah tersebut dilakukan karena mereka telah mendapatkan serangan cyber dari para hacker. Pihak eBay pun mengatakan kalau para hacker tersebut telah berhasil mengakses database perusahaan yang berisikan data password terenkripsi dan data non-finansial lainnya.
     Pihak eBay mengungkapkan kalau hingga kini belum ada bukti mengenai adanya pembobolan akun yang mengakibatkan aktivitas mencurigakan di situs tersebut. Namun mereka menyarankan kepada para penggunanya untuk melakukan langkah preventif dengan mengubah password.
      eBay juga mengatakan kalau data terkait kartu kredit masih aman dari tangan para hacker. Hal ini karena mereka menempatkan data tersebut secara terpisah dan dalam format terenkripsi. Pihak perusahaan mengatakan bahwa penyerangan secara cyber tersebut terjadi pada rentang akhir Februari hingga awal Maret. Sebagai akibatnya, para hacker itu pun berhasil mendapatkan data berupa nama konsumen, password terenkripsi, alamat email, alamat rumah, nomor telepon serta tanggal lahir.
      Para hacker tersebut berhasil mengakses informasi dengan cara membobol beberapa data login para pekerja eBay. Dengan cara itu, mereka pun akhirnya bisa mempunyai akses ke jaringan korporasi milik eBay. Meski begitu, eBay menjanjikan kalau data terkait finansial seperti kartu kredit ataupun PayPal masih aman.
Baca selengkapnya » 0 komentar

Pemerintah Jepang Berencana untuk Berikan Akses WiFi Gratis untuk Para Turis

        

        Nantinya, para wisatawan yang datang ke Jepang pun bakal memperoleh identitas akses khusus dengan menunjukkan passpornya. Dengan adanya identitas tersebut, maka para turis pun bisa memperoleh akses internet gratis di stasiun kereta ataupun lokasi publik lainnya.
      Sayangnya, kebijakan ini tak akan dilangsungkan dalam waktu yang sesegera mungkin. Pemerintah Jepang berencana untuk memulai kebijakan ini pada tahun 2016 mendatang. Jadi, untuk saat ini kalau berkunjung ke Jepang dan ingin memperoleh akses WiFi gratis, harus datang ke cafe-cafe atau rumah makan yang menyediakan fasilitas tersebut.
Baca selengkapnya » 0 komentar

Rabu, 07 Mei 2014

Ritekno Android Application Development




Riktekno Android Application Development Karya Anak Jambi.... Patut Di apresiasi Coba di lihat mana tauu jadi inspirasi buat kalian semua yang ingin mempelajari android.......
Karya : Ahmad Riva'i

Silahkan Buka Link Dibawah.....

http://adf.ly/m1JL0
Baca selengkapnya » 0 komentar

.NET Framework 4.5.2 Offline Installer


.NET Framework



Framework .NET di design untuk dapat memenuhi beberapa tujuan berikut ini:
Untuk menyediakan environment kerja yang konsisten bagi bahasa pemrograman yang berorientasi objek baik kode objek itu di simpan dan di eksekusi secara lokal, atau dieksekusi secara lokal tapi didistribusikan melalui internet atau dieksekusi secara remote.

Untuk menyediakan environment kerja di dalam mengeksekusi kode yang dapat meminimaliasi proses software deployment dan menghindari konflik penggunaan versi software yang di buat.
Untuk menyediakan environment kerja yang aman dalam hal pengeksekusian kode, termasuk kode yang dibuat oleh pihak ketiga.

Untuk menyediakan environment kerja yang dapat mengurangi masalah pada persoalan performa dari kode atau dari lingkungan interpreternya.

Membuat para developer lebih mudah mengembangkan berbagai macam jenis aplikasi yang lebih bervariasi, seperti aplikasi berbasis windows dan aplikasi berbasis web.

Membangun semua komunikasi yang ada di dalam standar industri untuk memastikan bahwa semua kode aplikasi yang berbasis Framework .NET dapat berintegrasi dengan berbagai macam kode aplikasi lain


File Size: 66.75 MB

Silahkan Di Download di bawah link2ny....

Download Part1 : Solidfiles    Sockshare    Sharebeast    Tusfiles

Baca selengkapnya » 0 komentar

Kamis, 01 Mei 2014

suasana_Tongkrongan_malam_di_Kota_Jambi.mp4



Nie saya mau berbagi cerita sedikit tentang Kota Jambi, tapi pada saat malam harii...



Baca selengkapnya » 0 komentar

Luncing © Rumah Saya 2014

Template By Nasah Hasan